Coming Soon
03 December 2021

EWINDO Dukung Sarana Kesehatan dan Produktivitas dengan Membangun MCK dan Pipanisasi Untuk Petani Jember

EWINDO Dukung Sarana Kesehatan dan Produktivitas dengan Membangun MCK dan Pipanisasi Untuk Petani Jember

Air menjadi elemen penting dalam kehidupan sehari-hari tidak terkecuali dalam pertanian juga. Melihat urgensi ketersediaan air yang memadai untuk menopang kehidupan, EWINDO sebagai sahabat petani yang paling baik melihat adanya krisis air terutama di daerah Jember dan Bondowoso dimana kedua daerah tersebut adalah petani mitra kami yang sangat penting perannya. Oleh karena itu, 3 Desember 2021 EWINDO yang diwakili oleh Seed Operation Director PT East West Seed Indonesia (EWINDO) Joko Sareh Utomo, General Manager Corporate Affairs EWINDO Fransiska Fortuna bersama Bupati Jember Jawa Timur Ir H. Hendy Siswanto hari ini diwakili oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Ir. Imam Sudarmaji, pemerintah setempat dan para Guru Besar dari Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember Prof. Ir. Achmad Subagio MAgr., PhD dan Prof. Dr. Indarto S.TP., DEA, serta dosen dari Fakultas Pertanian Universitas Jember Dr. Ir. Marga Mandala, MP meresmikan fasilitas pipanisasi pengairan dan MCK tepatnya di Desa Sucopangepok, Kecamatan Jelbuk, Jember-Jawa Timur. Sehari sebelumnya EWINDO juga meresmikan bantuan MCK untuk membantu menjaga kualitas kesehatan petani mitranya yang berlokasi di Desa Sucolor, Bondowoso.

Program pipanisasi dan MCK ini adalah wujud komitmen dan wujud tanggung jawab sosial perusahaan kepada petani mitra khususnya di Jember dan Bondowoso, Jawa Timur. Diharapkan pipanisasi ini mampu meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar juga produktivitas potensi wilayah mereka. Selain menyerahkan fasilitas pipanisasi dan MCK tersebut, di waktu bersamaan Dr.rer.biol.hum dr. Erma Sulistyaningsih, M.Si dari Universitas Jember memberikan sosialisasi mengenai Pola Hidup Bersih dan Sehat kepada masyarakat agar kesadaran akan pentingnya kesehatan para petani tetap terjaga dan memberikan dampak baik kepada lingkungan yang berkelanjutan. Kolaborasi EWINDO dengan Universitas Jember sendiri bukan baru kali ini saja. Sebelumnya, perusahaan telah bekerja sama dengan pihak universitas untuk mengolah sekitar 3.000 ton labu menjadi berbagai produk. Selain itu, di Jawa Timur EWINDO juga membantu pembangunan jembatan di Banyuwangi yang membuat akses petani lahan pertanian semakin mudah. 

Para ketua kelompok tani menyambut baik dan senang adanya fasilitas baru yang dibangun tersebut. Mereka menyatakan bahwa keberadaan EWINDO membuktikan bahwa tidak hanya pendampingan, transfer teknologi dan akses benih saja yang diberikan namun melihat kualitas kesehatan dan lingkungan para petani mitra tersebut.