Podcast

Cabai RAWITA F1

Nomor SK Kementan: 035/Kpts/SR.120/D.2.7/4/2017
Rekomendasi Dataran: Rendah
Tinggi
Menengah
Ketahanan Penyakit*: Col. Bw
Umur Panen (HST)*: 109 - 113
Bobot per Buah (g)*: 3 - 4 gr
Potensi Hasil (ton/ha)*: 10 - 14 ton/Ha
PVT: -

* Note:
Ketahanan penyakit, umur panen, bobot dan potensi hasil tergantung pada lingkungan dan perlakuan budidayanya.

Download katalog produk kami:

DOWNLOAD (PDF)

Varietas cabai rawit hibrida pertama untuk tipe Frustescent. Warna buah muda putih dan merah orange saat matang. Tanaman sangat vigor dan seragam, umur panen 105 HST ( low land ) dan 125 HST ( high land ). Panjang buah = 3.8 cm dan diameter 1.4 cm. Bobot buah rata-rata 2,5 gram. Produktivitas sangat tinggi, rata-rata mencapai 680 gram per tanaman (umumnya cabe rawit hanya mampu berproduksi 400 – 550 gram / tanaman).

FFD RAWITA F1

A. PERSIAPAN LAHAN

  1. Tanah di traktor kemudian dibiarkan selama 1 minggu.
  2. Tanah dibalik menggunakan rotary dan diberi campuran pupuk kandang 30 - 40 ton/ha dan kapur pertanian sesuai dengan kebutuhan, dibiarkan selama 1 minggu.
  3. Tanah dibalik kembali dan dibentuk bedengan, pupuk dasar siap untuk ditaburkan di lubang tanam atau merata pada bedengan, kemudian tutup dengan mulsa dan dibiarkan selama 1 minggu.Setelah benih siap, mulsa diberi lubang dengan jarak 50x40 cm untuk penanaman single row atau 60x50 cm untuk double row zig - zag.

B. PERSEMAIAAN

  1. Benih disemai dalam polybag selama 18-28 hari.
  2. Media semai yang digunakan adalah campuran tanah dan pupuk kandang/kompos dengan perbandingan 1:1, 1 bagian tanah,1 bagian kompos/pupuk kandang.
  3. Benih yang sudah diberi perlakuan coating sebaiknya tidak diperam.

C. PENANAMAN

  1. Benih yang sudah mempunyai daun 5 helai kemudian ditanam, satu lubang tanam satu tanaman.
  2. Penanaman sebaiknya dilakukan pada pagi atau sore hari, agar tanaman muda tidak mati karena kepanasan.
  3. Pada saat penanaman juga ditancapkan turus atau ajir, agar tidak merusak perakaran tanaman apabila ditancapkan saat tanaman sudah lebih besar.
  4. Tanaman disiram setelah penanaman.

D. PEMELIHARAAN

  1. Penyiraman dilakukan sesuai dengan kebutuhan tanaman.
  2. Pemupukan susulan, dilakukan setiap 2 minggu, dengan cara menaburkan pupuk NPK disekitar tanaman, kemudian disiram.
  3. Pupuk Dasar: Pupuk Kandang & Borate;
  • 14 HST = NPK (25-7-7);
  • 28 HST = NPK (25-7-7);
  • 42 HST = NPK (25-7-7); NPK (16-16-16); Calcium; KCL;
  • 56 HST = NPK (16-16-16); Calcium; KCL;
  • 70 HST = Calcium; KP;
  • 84 HST = KP;
  1. Pengendalian hama dan penyakit dilakukan apabila sudah dianggap merugikan secara ekonomi.
  2. Tanaman yang sudah tinggi, diikat dengan menggunakan tali pada turus, agar tidak roboh.

E. PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT

 Pencegahan dan pengendalian hama dan penyakit merupakan tindakan perlindungan tanaman dari ancaman kerusakan yang ditimbulkan. Akibat serangan hama dan penyakit dapat menurunkan produksi atau bahkan dapat menggagalkan panen.Pencegahan dilakukan dengan membersihkan sekitar tanaman dari gulma yang dapat mengganggu tanaman dan menjadi vektor bagi penyakit dan dengan membuat sistem irigasi dan drainase yang teratur.

F. PEMANENAN

  1. Panen dilakukan apabila buah sudah masak dan berwarna merah.
  2. Pemanenan dilakukan dengan memetik buah secara langsung.

Sukses Tanam Cabai Rawit di Rumah

1. VIRUS GEMINI
Gejala tanaman yang terinfeksi Begomovirus atau virus kuning sangat bervariasi diantaranya daun menguning, keriting, ukuran daun lebih kecil. Pada umumnya tanaman yang terinfeksi menjadi kerdil dan ruas-ruas pada percabangan memendek. Seringkali jika menyerang pada fase generatif (pembungaan) kebanyakan bunga menjadi gugur. Teknik penanganan pengendalian kutu kebul sebagai vektornya dengan aplikasi insektisida berbahan aktif Abamectin, Tiametoksam, Metidation, dan Diafentiuron.

2. PATEK/ANTRAK (Anthracnose)  
Penyakit ini disebabkan jamur Colletrotichum sp. Gejalanya, pada buah terdapat bercak cekung, busuk basah dan kering, berwarna hitam atau oranye. Pengendalian dengan membuang buah terinfeksi, menjaga sanitasi lingkungan, aplikasi fungisida berbahan aktif Kloratalonil, Karbendazim, Propineb, Heksakonazol, Asilbenzolars metyl, Flusilazol, dan Penarimol.

3. LAYU BAKTERI (Bacterial Wilt)
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Ralstonia solanacearum. Gejalanya adalah tanaman layu namun masih tampak hijau. Pengendaliannya dengan cara membuang tanaman terinfeksi, lalu dikocor menggunakan bakterisida berbahan aktif Dazomet, Streptomycine sulfat, Asam Oksolinik, Kasugamycine Hidroklorida dan Oksitetrasiklin.

4. HAWAR DAUN/LODOH (Phythopthora)
Penyakit ini disebabkan oleh jamur Phytophthora capsici. Gejalanya, terjadi penyempitan pada batang (seperti tercekik) dan berwarna hitam. Pengendalian dengan membuang tanaman terinfeksi, menjaga sanitasi lingkungan, drainase yang baik, jarak tanam lebih lebar, aplikasi fungisida berbahan aktif Dimetomorf, Folpet, dan Kloratalonil.

Ketentuan Jaminan

Perusahaan memberikan jaminan atas mutu benih sesuai dengan standar pemerintah. Tanggung jawab perusahaan adalah terbatas pada jumlah benih yang dibeli dan tidak termasuk biaya lainnya.

Saya Mengerti